Mengenal Beg-packing yang Sedang Jadi Fenomena Dunia

121

Kejadian turis atau wisatawan yang kehabisan ongkos atau biaya hidup tidak hanya ada di Indonesia saja loh airporters. Hal ini ternyata juga terjadi di negara-negara lainnya.

Fenomena ini dikenal dengan “Beg-packing” yang artinya meminta uang untuk traveling. Istilah kasarnya adalah mengemis untuk pergi berlibur. Fenomena ini mulai populer di seluruh dunia terutama bagi para pelancong. Merekapun memiliki pendapat yang pro dan kontra soal kejadian Beg-packing.

Berbagai usaha dilakukan para Beg-packers untuk mendapatkan ongkos dari mengamen, menjual barang unik, menjual hasil karya seperti foto, bahkan ada yang secara frontal mengemis kepada orang-orang yang lewat di depannya.

Memang bagi sebagian orang menganggap traveling adalah salah satu tujuan hidup atau aktivitas untuk diri sendiri. Tapi tidak sedikit juga yang berpikir kalau traveling merupakan kebutuhan tambahan untuk melepas stres.

Terlepas dari pro dan kontra, ada sebuah website bernama ‘FundMyTravel’. Web ini membantu para traveler yang kekurangan uang dan mencarikan donasi untuknya pergi ke berbagai negara. Tinggal unggah tujuan, alasan pergi ke negara tersebut, dan menunggu orang yang ingin berdonasi.

Previous articleSeorang Penumpang Pesawat Nekat Buka Pintu Darurat
Next articleHyperloop One, Kereta Secepat Pesawat Yang Punya Interior Mewah