Gunung Popocatepetl Meletus, Bandara Puebla Ditutup Kabut dan Abu Tebal

92
Kota Puebla di Meksiko tengah di selimuti kabut dan abu tebal.

Kota Puebla di Meksiko Tengah masih diselimuti kabut dan abu tebal pasca meletusnya Gunung Popocatepelt pada Senin (18/4). Akibat letusan Gunung Popocatepelt, Bandara International Puebla pun terpaksa ditutup.

Seperti dilansir Daily Mail, Selasa (19/4), gunung tersebut meletus pada dini hari pukul 2.30 waktu setempat. Letusan gunung berapi tersebut menerbangkan abu vulkanik tebal setinggi dua mil ke udara.

Otoritas setempat menyatakan bahwa Bandara Puebla terpaksa ditutup sejak pukul 7 pagi dan dibuka kembali pada pukul 1 siang. Pemerintah setempat menyarankan kepada warga disekitar untuk selalu memakai masker jika beraktivitas diluar ruangan.

“Penting untuk menghormati imbauan keamanan pada radius 12 kilometer terkait potensi bahaya puing-puing letusan yang terlontar dari letusan gunung,” sebut koordinator nasional otoritas Puebla, Luis Felipe Puente.

Baca juga:  Pentagon rela bayar ribuan triliun untuk helikopter super baru
Previous articleDelapan Tahun Dihentikan, Air France Kembali Buka Penerbangan ke Iran
Next articleTraveller Muslim Diusir dari Pesawat Amerika