Berkenalan Dengan Lembah Anai Maskotnya Sumatera Barat

653
Air Terjun Lembah Anai, Sumatera Barat

Berkenalan dengan Lembah Anai maskotnya Sumatera Barat. Terletak di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi, air terjun ini sebenarnya terletak di kawasan cagar alam Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Di sekitar air terjun terdapat monyet yang berkeliaran. Air terjun dengan ketinggian kurang lebih 60 meter ini punya pemandangan luar biasa. Pada saat liburan, air terjun ini dikunjungi oleh ratusan pengunjung.

Lembah Anai merupakan salah satu pesona wisata alam yang sangat menakjubkan. Lembah Anai merupakan objek wisata air terjun yang biasa disebut sebagai Aia Mancua oleh masyarakat Padang.

Hasil gambar untuk wisata air terjun lembah anai
air terjun Lembah Anai

Kamu bisa menikmati berbagai macam fasilitas yang tersedia di sekitar lokasi wisata Lembah Anai, karena di lokasi itu banyak penjual yang menjual makanan atau minuman. Kalau kamu mau cari oleh-oleh juga bisa membelinya disini, jadi kamu tidak perlu jauh-jauh ke pusat Kota untuk membeli oleh-oleh. Ragam oleh-oleh yang ditawarkan juga beragam, ada keripik sanjai, dodol, beras rendang, dan macam oleh-oleh lainnya.

Bagi kamu yang ingin mengunjungi Lembah Anai sambil bersepeda mungkin bisa ikuti Wonderful Minang Cycling Tour 2017 yang akan diadakan pada tanggal 30 November 2017, acara ini berlangsung selama 4 hari dan akan melewati Lembah Anai sebagai destinasi wisata yang menarik. Untuk kamu yang tertarik mendaftar bisa klik tautan berikut ini -> #WMCT2017

Baca juga:  Ini, Tips Menyimpan Barang di Kabin Pesawat
Previous articleDubai Destinasi Cocok untuk Startup
Next articleGunung Agung Berstatus Awas, Sriwijaya Air Atur Pengalihan Penerbangan