5 Tips Merencanakan Liburan Tahun Baru Agar Lebih Bermakna

251
Tips Liburan Naik Mobil
Tidak terasa pengunjung akhir tahun sudah semakin dekat pastinya Anda sudah bersiap-siap untuk menyiapkan liburan entah bersama keluarga, teman atau kepada orang yang terkasih. Pastinya banyak yang harus dipersiapkan dalam menyiapkanAgar liburan akhir tahun anda terasa nyaman dan menyenangkan kami kali ini akan berbagi tips liburan tahun baru. Dan bagaimana cara memanfaatkan tahun baru Anda secara efektif dan nyaman, simak tips ini.

Rencanakan Tujuan Liburan

Hal pertama yang Anda harus lakukan adalah merencanakan tujuan liburan itu sendiri. Apakah di luar kota, dalam kota, luar negeri atau hanya kumpul bersama-sama keluarga saja. Untuk merencakan tujuan liburan Anda sebaiknya carilah sesuai dengan kebutuhan.

Pilihlah tujuan liburan yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga sesuai dengan budget yang Anda miliki. Ingat untuk memilih liburan tidak harus jauh yang terpenting adalah dapat menyenangkan Anda dengan keluarga atau kerabat Anda. Kalau Anda bigung dalam memilih tujuan liburan dapat meminta saran dari teman-teman Anda.

Tentukan Transportasi

Setelah Anda sudah tahu kemana akan berlibur. Maka tentukanlah transportasinya, apakah naik travel, pesawat, kereta, atau sewa mobil. Perlu diingat Anda harus membooking tiket atau mobil yang hendak Anda sewa jauh-jauh hari. Hal ini dikarenakan pastinya banyak sekali yang membookingnya. Pastikan Anda membookingnya jauh-jauh hari.

Persiapkan Surat Cuti

Jika memang Anda hendak berlibur lebih lama dari hari libur yang diberikan kantor maka persiapkanlah surat cuti. Ini berlaku kepada kantor yang memperbolehkan menambah hari libur ketika liburan akhir tahun.

Persiapkan Fisik

Liburan akhir tahun = kurang tidur karena menjelang pukul 00.00 saat pergantian tahun Anda harus tidak tidur dalam menyambutnya. Nah, jika Anda tidak terbiasa tidur selarut itu, maka badan akan mudah terserang sakit. Karena itu persiapkan fisik yang maksimal kalau perlu siapkan vitamin untuk menjaga kondisi tubuh.

Baca juga:  Tips Wisata ke Karangasem

Buatlah Rencana atau Tujuan Untuk Tahun Depan

Banyak sekali orang-orang yang melupakan hal ini. Padahal hal ini sangatlah penting, karena kita harus menyiapkan rencana dan tujuan untuk tahun depan agar kita dapat menikmati hidup dengan lebih bermakna. Karena itu ketika Anda berlibur pastikan menyiapkan waktu sejenak untuk berpikir planning setahun kedepan dan target apa sajalah yang harus diraih.

Semoga artikel ini dapat membantu Anda mempersiapkan liburan tahun baru yang bermakna.

Artikel By Erwin Petas

Previous articleTips Liburan ke Taman Nasional Gunung Gede Pangrango
Next articletips merencanakan liburan yang menyenangkan