Rute Pengalihan Kendaraan Bandara Membingungkan

115

Tangerang – Pengguna jalan kebingungan saat mengikuti uji coba penutupan pintu M1 dan pengalihan arus lalu lintas dari arah Tangerang menuju Bandar Udara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten, Senin, 23 Desember 2013.

Pengendara menilai, Jalan Parameter Utara dan Jalan Paramater Selatan yang dibangun PT Angkasa Pura II sebagai jalur baru dan pengganti pintu M1 masih minim rambu lalu lintas. “Cukup repot memutar jalurnya, dan membingungkan karena belum ada rambu,” kata Banu Adikara, pengendara yang menggunakan jalur alternatif tersebut.

Hari ini, jalur yang memiliki panjang 6,5 kilometer dan lebar 6,5 meter itu resmi diuji coba. Kendaraan dari arah Tangerang harus melalui Jalan Paramater Selatan, yang pintu masuknya sekitar 200 meter dari pintu M1.

Namun, untuk masuk ke jalur alternatif itu, kendaraan dari Jalan Surya Dharma harus berputar arah dan berbelok ke kiri terlebih dahulu, sehingga sangat riskan terjadi kemacetan.

Apalagi, untuk ke jalur itu masih minim petunjuk dan rambu lalu lintas sebagai pedoman pengendara. Tempo melintasi Jalan Paramater Selatan yang terdiri dari dua lajur untuk satu arah belum melihat rambu lalu lintas dan petunjuk di jalan itu. Hanya ada tulisan “Dilarang Berhenti” di sepanjang jalur itu.

Badan jalan yang dibangun di sisi runway dan tempat parkir pesawat membuat pengendara bisa melihat langsung pesawat yang akan landing maupun take off. Jalan dan landasan pesawat hanya dibatasi pagar kawat setinggi 4 meter.

Selepas melalui Jalan Parameter Selatan, arus lalu lintas macet di Jalan Husein Sastranegara, sekitar 500 meter menjelang pertigaan ke Bandara dan Rawa Bokor. Di pertigan ini, kendaraan yang akan ke Bandara berbelok ke kiri dan kendaraan yang akan ke Jakarta bergerak lurus melalui Kecamatan Benda dengan jalan memutar ke arah Pintu Tol Sedyatmo.

Baca juga:  Wali Kota Serap Aspirasi Bandara

Adapun kendaraan dari Bandara yang akan ke Tangerang harus melalui Jalan Paramater Utara, yaitu dari Gapura Bandara, belok kiri melalui SPBU. Meski relatif lancar, jalur ini juga masih minim rambu dan petunjuk jalan.

Selepas dari Parameter Utara, jalur kendaraan bersinggungan dengan kendaraan dari arah dan ke Kampung Melayu, Teluk Naga di Jalan Surya Darma, sehingga rawan terjadi kemacetan.

Manager Umum PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, Yudis Tiawan, mengakui jalur alternatif yang akan resmi digunakan 26 Desember nanti belum dipasang rambu. “Karena hasil uji coba hari ini masih akan kami evaluasi kembali,” kata Yudis.

Pemasangan rambu dan petunjuk lainnya, kata Yudis, akan dipasang setelah jalur dinyatakan final untuk dilalui. “Rambu sudah siap dipasang, tinggal menunggu finalisasi jalur,” ujar dia.

Sumber: http://www.tempo.co/read/news/2013/12/23/064539656/Rute-Pengalihan-Kendaraan-Bandara-Membingungkan

Previous articleRute Bandara Mulai Dialihkan
Next articlePetugas KA Bandara Kualanamu Berkostum Sinterklas