Pada akhir bulan Juni lalu, maskapai Air Canada meluncurkan spesial livery terba…

127
Pada akhir bulan Juni lalu, maskapai Air Canada meluncurkan spesial livery terba...

Pada akhir bulan Juni lalu, maskapai Air Canada meluncurkan spesial livery terbarunya yakni “Fly The Flag” pada pesawat Boeing 787-9 Dreamliner miliknya yang terdaftar dengan registrasi C-FVLQ.

Spesial livery “Fly The Flag” tersebut diluncurkan untuk menunjukan dukungan kepada kontingen Kanada yang akan bertanding pada event Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020, yang penyelenggarannya sempat tertunda akibat pandemi Covid-19.

Spesial livery terbaru pada pesawat Boeing 787-9 Dreamliner tersebut menampilkan tulisan “Fly The Flag” pada sisi kiri pesawat dan tulisan “Haut Le Drapeau” pada sisi kanan pesawat, kedua tulisan tersebut menggunakan kombinasi warna hitam dan emas.

Selain itu, pada kedua sisi pesawat, tepatnya dibawah tulisan “Fly The Flag” dan tulisan “Haut Le Drapeau” juga menampilkan tulisan “Go Canada Go!” dengan warna emas.

Selama event Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 berlangsung, pesawat ini akan digunakan untuk melayani penerbangan reguler Air Canada ke Tokyo. Selain itu, pesawat ini nantinya juga akan digunakan untuk mengangkut atlet yang akan berpartisipasi serta semua orang yang terlibat dalam event Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020.

📷 : Air Canada

Baca juga:  Kini Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta Punya Travelator
Previous articleS7 Airlines Airbus A320-200 (VP-BOL) performing flight S7-1146 from Chelyabinsk …
Next articleDiscover the magical Merese Hill, Lombok, West Nusa Tenggara!This spectacular …
Tim Airport.id
Kami hadirkan beragam informasi dunia penerbangan dan pariwisata