Jade International Jual Pesawat di Situs Jual Beli Online

1305
Sejak 2013 pengadilan berupaya menjual keduanya. Awalnya mereka menjualnya melalui lelang offline namun gagal. Akhirnya mereka memilih untuk memasukannya ke situs belanja online dan rupanya justru berhasil.

Di zaman yang serba online seperti sekarang ini, belanjapun bisa dilakukan lewat internet tanpa keluar dari rumah. Segalanya bisa airporters beli lewat internet melalui situ jual beli online. Bahkan, airporters bisa beli pesawat terbang lewat internet loh. Karena, Jade International jual pesawat di situs jual beli online.

Jade International merupakan maskapai perusahaan kargo yang sudah bangkrut pada September 2013. Kedua pesawat berjenis Boeing 747 telah terjual di situs jual beli online China, Taobao dengan harga Rp 655 miliar.

Sejak 2013 pengadilan berupaya menjual keduanya. Awalnya mereka menjualnya melalui lelang offline namun gagal. Akhirnya mereka memilih untuk memasukannya ke situs belanja online dan rupanya justru berhasil. Pembeli yang berhasil mendapatkan kedua pesawat itu adalah perusahaan Tiongkok SF Airlines.

Dikutip dari CNN, sebenarnya ada tiga jumlah unit pesawat yang dijual, namun satu pesawat lagi belum bisa dilelang karena baru ada satu peserta yang mendaftarkan diri.

Tidak hanya pesawat terbang, sebelum Taobao, situs belanja online milik AS, eBay juga berhasil mencatatkan penjualan yang fantastis dengan menjual sebuah superyacht senilai Rp 1,1 triliun. Jumlah tersebut berhasil mengalahkan penjualan jet setahun sebelumnya sebesar Rp 66 miliar.

Baca juga:  Berikut adalah penampakan pesawat Airbus A330-300 (Msn. 1445) pertama untuk mask...
Previous article5 Tips Hilangkan Rasa Panik Hadapi Gunung Meletus
Next articleBandara Lombok Praya Kembali Beroperasi