Maskapai anak perusahaan Lion Air, Batik Air berencana membuka penerbangan dari bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
Maskapai yang berkonsep layanan penuh (full service) ini akan membuka penerbangan di rute baru mulai Kamis (2/4/2015) nanti. kota-kota yang akan dituju dari bandara ini adalah Malang, Balikpapan, Medan, Solo dan Makassar.
Menurut Head of Corporate Secretary Lion Group Capt. Dwiyanto Ambarhidayat, rute penerbangan baru ini sesuai dengan rencana pengembangan Batik Air pada tahun ini.
“Dengan beroperasinya beberapa rute Batik Air di Bandara Halim Perdanakusuma tentunya akan memberikan kemudahan bagi para penumpang kami dikarenakan lokasi bandara yang berada di tengah kota Jakarta”, ujarnya.
Hingga saat ini baru maskapai Citilink yang melakukan penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma. Sebelumnya beberapa maskapai seperti Garuda, Indonesia AirAsia dan Lion Air mengaku tertarik untuk membuka penerbangan dari bandara ini. namun maskapai-maskapai tersebut pada akhirnya mengundurkan diri.
Batik Air merupakan maskapai penerbangan full service yang menyuguhkan inflight entertainment di kelas bisnis maupun ekonomi. Saat ini Batik Air telah memiliki 22 buah pesawat yang terdiri dari 12 unit Boeing 737 – 800, 6 unit Boeing 737 – 900ER dan 6 Airbus A320 CEO.